Mudik Lebaran, PUPR Tambah Ribuan Toilet di Tol Trans Jawa

Avatar photo

- Editor

Rabu, 5 April 2023 - 15:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

[ad_1]

Mudik Lebaran, PUPR Tambah Ribuan Toilet di Tol Trans Jawa

Ilustrasi: Pemudik istirahat di toilet rest area ruas Tol Batang-Semarang KM 379A Gringsing, Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nz.

HalloKampus.com, Jakarta- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal menambah jumlah tempat peristirahatan (rest area) dan toilet di jalur tol Trans Jawa untuk memperlancar arus mudik 2023.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono mengatakan ada tambahan sekitar 2.800 toilet di jalur tol Trans Jawa, sehingga total jumlahnya mencapai sekitar 9.000 toilet.

“Tahun lalu jumlah toilet di jalan tol 6.175 toilet. Tahun ini ditambah lagi, tambahannya sekitar 2.833 sehingga ada 9 ribu toilet di 117 tempat istirahat. Mudah-mudahan meningkatkan pelayanan bagi para pemudik nantinya,” kata Basuki saat rapat persiapan mudik lebaran dengan Komisi V DPR, Selasa, (4/4/2023).

Basuki Hadimoeljono menambahkan saat ini total ada 97 tempat istirahat di jalur tol Trans Jawa, sedangkan di tol Trans Sumatera sebanyak 27 tempat istirahat tipe A, B dan C.

Tahun ini, tol Trans Jawa yang dioperasikan sepanjang 1.700-an kilometer atau sama seperti pada mudik Lebaran tahun lalu.

Baca juga:

Sebelumnya, Jasa Marga memproyeksikan 2,78 juta kendaraan bakal meninggalkan Jabodetabek melalui jalan tol saat musim mudik Lebaran 2023.

Jumlah kendaraan yang akan meninggalkan Jabodetabek ini lebih tinggi 6,7 persen dibanding periode yang sama tahun lalu, yakni sebanyak 2,6 juta kendaraan.

Puncak arus mudik Idulfitri 1444 H diprediksi terjadi pada H-3 Lebaran atau 19 April 2023. Sistem satu arah (one way) kemungkinan akan diberlakukan.

Editor: Resky Novianto

[ad_2]

Berita Terkait

Tiongkok Merespons Pengenaan Tarif 10 Persen untuk Barang Impor dari Tiongkok ke AS, Mulai 1 Februaru 2025
Bahlil Lahadalia Tanggapi Soal Kabar 7 Jatah Menteri yang Diberikan Presiden Prabowo Subianto
FOMO dan Bahaya Narkoba: Materi Penyuluhan dari YR KOBRA JATIM
Muda-Mudi Fest Bekasi 2023: Festival Musik yang Wajib Kamu Saksikan!
Elit Politik PDI Perjuangan akan Berkunjung ke Kantor DPP PAN Sebagai Tindak Lanjut Pertemuan Politik Antar Partai
Tingkatkan Atmosfer Akademik, ITB Laksanakan Program TPB di Kampus Jatinangor | Hallo Kampus
Universitas Jember Jajagi Kerjasama Dengan PT. Syngenta Indonesia – Universitas Jember | Hallo Kampus
Cita-Cita Naik Haji? Nabung sejak Dini!
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Senin, 14 Oktober 2024 - 21:50 WIB

Bahlil Lahadalia Tanggapi Soal Kabar 7 Jatah Menteri yang Diberikan Presiden Prabowo Subianto

Jumat, 16 Februari 2024 - 22:33 WIB

FOMO dan Bahaya Narkoba: Materi Penyuluhan dari YR KOBRA JATIM

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 10:20 WIB

Muda-Mudi Fest Bekasi 2023: Festival Musik yang Wajib Kamu Saksikan!

Senin, 5 Juni 2023 - 13:26 WIB

Elit Politik PDI Perjuangan akan Berkunjung ke Kantor DPP PAN Sebagai Tindak Lanjut Pertemuan Politik Antar Partai

Sabtu, 6 Mei 2023 - 03:56 WIB

Tingkatkan Atmosfer Akademik, ITB Laksanakan Program TPB di Kampus Jatinangor | Hallo Kampus

Jumat, 5 Mei 2023 - 22:37 WIB

Universitas Jember Jajagi Kerjasama Dengan PT. Syngenta Indonesia – Universitas Jember | Hallo Kampus

Jumat, 5 Mei 2023 - 22:00 WIB

Cita-Cita Naik Haji? Nabung sejak Dini!

Jumat, 5 Mei 2023 - 21:55 WIB

17.216 Peserta Akan Mengikuti UTBK di ITB | Hallo Kampus

Berita Terbaru